MAKALAH | PENDIDIKAN | AGAMA | APLIKASI HP | TIPS AND TRIK | CERITA | CONTOH | DOWNLOAD GRATIS

Makalah Study di Luar Negeri


STUDI TENTANG POTRET SISTEM PENDIDIKAN DI CINA


A.            Pendahualuan
Cina adalah salah satu Negara yang paling luas di dunia dengan luas daerahnya sekitar 9,6  juta km2, bahasa yang dipakai secara resmi oleh bangasa Cina ialah mandarin. Pada awalnya Cina merupakan Negara agraris, namun sejak tahun 1950 keadaan berubah cukup signifikandalam sektor perindusrtrian naik dan maju pesat.
Sistem ekonomi Cina adalah sistem ekonomi sosial pasar berdasar pemilikan oleh Negara.

B.            Tujuan Pendidikan
Pendidikan harus menjalankan tujuan pembangunan sosial, dan pembangunan sosial harus tergantung pada pendidikan “kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi dapat meningkatkan kualitas angkatan kerja”.
Tujuan umum pengembangan pendidikan Cina yaitu untuk membangun kerangka dasar system pendidikan modernitasi sosial diarahkan pada tuntutan abad XXI. Yang merefleksikan karakteristik dan nilai-nilai Cina.

C.            Struktur dan jenis pendidikan
1.   Pendidikan Dasar, Pendidikan mmenengah, dan Pendidikan Tinggi
-           Pendidikan Dasar (Basic education.BE)
-           Pendidikan Teknik dan kejuruan ( tehnikal and vocation education,TVE)
-           Pendidikan Tinggi (Higher education, HE)
-           Pendidikan orang dewasa (adult education )
Lama Pendidikan pada setiap level
1.      Pendidikan pra sekolah atau taman kanak-kanak menerima murid pada tiga tahun atau lebih
2.      Sekolah Dasar berlangsung selama 5 atau 6 tahun menerima murid pada usia 6 tahun
3.      Pendidikan menengah terdiri dari sekolah menengah tingkat pertama selama ¾ tahun dan sekolah menengah tingkat atas selama 3 tahun.
Tahun 1986 kongres Rakyat Nasional mernetapkan wajib belajar 9 tahun.
4.      Pendidikan S I berlangsung 4 tahun
5.      Program kedokteran 5 tahun.
6.      Program Diploma pendidikan 2 – 3 tahun.
7.      Program  S.2  pendidikan  selama 2,5 sampai 3 tahun.
8.      Program  S. 3  pendidikan selama 3 tahun.

1.   Pendidikan pra sekolah
Pendidikan pra sekolah pada umumnya dilaksanakan secara purna waktu,pendidikan anak-anak pada taman kanak-kanak ini dilakukan berbentuk permainan, olahraga, kegiatan kelas, observasi, pekerjaan fisik, serta aktivitas sehari-hari.
Pada tahun 1990 terdapat lebih dari 170.000.taman kanak-kanak dengan jumlah murid 1972 juta orang .
Prasekolah dikelola oleh departemen-departemen, unit-unit kerja serta organisasi sosial namun tetap berada dalam aturan dan undang – undang.
2.   Pendidikan Khusus
Jumlah sekolah anak-anak tuna netra, tuna rungu, tuna wicara, dan tuna grahita dari 42 buah dalam tahun 1949 menjadi 746. Dengan jumlah yang dilayani 2.000 menjadi 72.000  0rang.
Tahun 1980-an sejumlah 5.000 anak muda cacat telah memasuki pendidikan menengah.
3.       Pendidikan vokasional, teknik dan pendidikan tinggi
Pendidikan teknik dan kejuruan (TAVE) semenjak tahun 1980an berkembang cepat dan mengarah pada proses modernisasi.
Tahun 1990 jumlah siswa pada seluruh jenis sekolah teknik dan kejuruan diseluruh negara mencapai 6,048 juta orang.
Tujuan pendidikan di sekolah – sekolah ini ialah melatih tehnisi dan manajer tingkat menengah dalam sektor ekonomi.
4.   Pendidikan orang Dewasa dan pendidikan non formal.
Tujuan utama pendidikan ini meningkatkan kualitas orang-orang dalam masyarakat.
Bentuk  pendidikannya.
-           Universitas Radio, Televisi.
-           Fakultas Pertanian.
Pada tahun 1990 terdapat 1.321 lembaga pendidikan dengan jumlah mahasiswa 1.56 juta orang.

D.            Manejemen Pendidikan
1.   Otorita
Sistem menejemen di Cina ialah sentralisasi. Pengawasan  pendidikan  di RRC dijalankan dengan sistem pejabat pemerintah yang lebih tinggi memonitir, mengispeksi,menilai dan memberikan bimbingan terhadap pekerjaan pejabat-pejabat pemerintah yang lebih rendah.
Tujuan pengawasan ini adalah untuk menyupervisi pelaksanaan undang-undang, peraturan, keputusan, pedoman-pedoman, serta untuk menyakinkan perealisasian  tujuan pendidikan.
2.   Pendanaan.
Sumber dana berasal dari pemerintah pusat dan pemerintah daerah dan dari lembaga lainnya.
3.   Personalia.
Tahun 1990 Cina memiliki 13,45 juta guru. Jumlah guru di Cina sudah cukup memadai dan tugas utama mereka untuk masa yang akan dating adalah meningkatkan kualitas professional dan idiologi.


4.   Kurikulum dan Metodelogi Pengajaran.
Komisi pendidikan Negara (SEDC) telah membentuk kelompok – kelompok ahli dan merumuskan pedoman kurikulum bagi sekolah dasar dan menengah.
SEDC membolehkan fleksibelitas penggunaan pedoman kurikulum oleh  provinsi, daerah-daerah istimewa dan kodya.
Kurikulum disesuaikan berdasarkan kondisi daerah setempat. Kurikulum ini memuat 10 mata pelajaran untuk SD.13 mata pelajaran untuk SMP.
5.   Ujian kenaikan kelas dan sertifikasi
SD dan SMP melaksanakan macam-macam ujian yaitu:
-           Ujian semester
-           Ujian tahunan
-           Ujian masuk ke SMP.
6.   Evaluasi dan penelitian pendidikan
Penilaian pendidikan merup[akan bentuk supervise yang penting atas unjuk kereja sekolah  dan institusi-institusi lainnya.
Topik penelitian  pendidikan kebanyakan berkaikat dengan perubahan dan perkembangan pendidikan Cina serta praktek-praktek pendidikan dan pengajaran.

E.            Reformasi dan isu-isu pendidikan.
Dari tahun 1980 an Pemerintah Cina telah melakukan serangkaian pembaharuan pendidikan yang cukup efektif.
Reformasi ini meencakup berbagai aspek diantaranyay:
1.   Penyesuaian Struktur pendidikan.
Tahun 1980 pendidikan menengah di Cina terdiri dari sekolah menengah umum dan proporsi  jumlah siswa teknik dan kejuaruan lainnya hanya 19 % dari seluruh siswa sekolah.
Setelah perubahan struktur,proporsi ini meningkat menjaqdi 46 % pada tahun 1990.
Pada tahun 1978 dan 1990  jumlah lulusan mahasiswa di bidang keuangan dan ekonomi, politik dan huikum meningkat pesat.
Tahun 1990 jumlah lembaga program diploma mencapai 455 buah.
2.   Perubahan dalam sistem manajemen
Sistem baru disentralisasi diberlakukan dengan memberikan tanggung jawab kepada pejabat-pejabat daerah mengenai pendidikan.Dalam pengadaan penyelenggaraan pendidikan yang tadinya dipegang pemerintah pusat,tanggung jawabnya dikurangi dan dikelola oleh perusahaan-perusahaan dan masyarakat.
3.   Reformasi komprehensif pendidikan
Tahun 1987, SEDC melalui pilot proyek pada 15 kotamadya dan 116 kabupaten.
Isi pokok reformasi
a.      Meningkatkan koordinasi ekonomi, sains dan teknologi pendidikan dalam semua tingkat dan jenis oleh pemerintah
b.     Mengubah sistem penerimaan dan sistem penugasan pekerjaan pada sekolah menengah menyesuaikannya dengan  sistem  kepegawaian.
c.          Memperbaiki struktur keseluruhan pendidikan diperkotan
d.         Meningkatkan diversifikasi pendidikan menengah atas.
Isi pokok Reformasi pendidikan di daerah pedesaan atau pedalaman mencakup :
-        Koordinasi dan integrasi menyeluruh dalam bidang pertanian, sains dan teknologi dan pendidikan dan manajemen BE,TAVE,& AE, sehngga mampu menfasdilitasi pembangunan sosial ekonomi dan pendidikan.

F.   Kesimpulan .
Sebagaimana telah diketahuai bahwa Republik Rakyat Cina berpenduduk yang terbeasar jumlahnmya di dunia yaitui sekitar 1.250 juta jiwa yang sebagiaan besar tentu mempunyai kaitan dengan aktivitas pendidikan.
Tentulah meru[pakan satu hal yang sangat menakjubkan dan patut dihormati apabila Cina dapat mngembangkan pendiddikan nya dengan baik tanpa banyak hambatan.Sistem pendidikan Cina dikatakan sebagai tersentralisasi,namun demikian reformasi pendidikan Cina telah mmemodifikasi bentuk sentralisasi yang mengarah kepada  pendelegasian wewenang ketingkat penguasa pendidikan yang lebih rendah di daerah-daerah.


























DAFTAR PUSTAKA

Chunci,DONG ( 1985 ).System of Education,In Husen,Torsten,and Postlethwaite,T.Neville     (Eds ),International Encycopedia of Education,New York : Pergamon Press
Contitution of People’s Repulic of China (1982 ).Foreign Languages Press.
Liu Jian (Ed. ) (1989).Chinese Education Yearbook..Beijing: People’s Education Press.
People’s Republic of china ( 1985 ) The Compulsary Education Act.Beijing:Government office.
Satate Statistical Bureau (1983 ),’’Comunique’ on fulfillmen of China 1982 National Economic Plan ‘’Baijing Review.

Silahkan dibagikan keteman Via


Artikel Terkait :

0 Kommentare on Makalah Study di Luar Negeri :

Silahkan berkomentar yang baik dan Jangan Spam !

Pengikut


Google+